news image
news July 7, 2023

5 Plugin Backup WordPress Terbaik 2023

Dalam dunia digital yang penuh dengan serangan siber yang semakin kompleks, menjaga keamanan data situs WordPress menjadi suatu keharusan. Setiap pemilik situs harus sadar bahwa ancaman seperti ransomware, malware, brute force, dan lainnya dapat mengancam keamanan dan eksistensi website. Salah satu cara untuk memastikan data website lebih aman adalah dengan rutin melakukan backup pada website. Jika kamu menggunakan WordPress salah satu caranya adalah dengan menggunakan plugin.

 

Plugin backup WordPress merupakan ekstensi tambahan dalam melindungi website dari beberapa kesalahan kerentanan yang dapat mengakibatkan kehilangan data atau kerusakan pada website, baik itu karena kesalahan internal maupun eksternal. Terdapat beberapa alasan mengapa backup sangat penting, terutama di tengah maraknya serangan siber seperti saat ini. Berikut ini adalah beberapa penjabaran tentang pentingnya backup sekaligus rekomendasi plugin backup terbaik 2023 untuk website berbasis WordPress.

 

Kenapa harus melakukan backup pada website?

Melakukan backup merupakan sesuatu yang krusial untuk rutin dilakukan. Mengapa melakukan backup bisa menjadi sangat penting? Berikut adalah beberapa alasannya.

 

  1. Perlindungan terhadap Kegagalan Teknis

    Meskipun situs WordPress dirancang untuk kestabilan, tidak ada sistem yang sempurna. Kegagalan server, hosting, maupun kesalahan karena kesalahan pengguna dapat terjadi kapan saja. Dalam situasi seperti itu, rutin melakukan backup akan menjadi penyelamat. Jika kamu memiliki backup, akan mudah mengembalikan website ke keadaan normal dengan menggunakan backup tersebut.

     

  2. Mengatasi Ancaman Keamanan

    Keamanan situs WordPress menjadi perhatian utama di dunia digital yang penuh dengan serangan siber. Ancaman seperti serangan malware, hacking, atau serangan brute force dapat mengakibatkan kerusakan, kehilangan, hingga pencurian data website. Dengan melakukan backup secara teratur, kamu memiliki salinan data dan konten website yang sewaktu-waktu dapat dikembalikan.

     

  3. Keselamatan untuk Pengembangan dan Percobaan

    Kita sebagai pemilik website biasanya secara berkala ingin melakukan pengembangan, pengujian, atau perubahan besar pada website kita. Namun, ada risiko potensial bahwa perubahan tersebut dapat menyebabkan kerusakan atau kehilangan data. Dalam situasi seperti ini, mempunyai cadangan data akan memberikan ruang untuk eksperimen tanpa harus khawatir tentang dampak negatif yang mungkin terjadi. Jika sesuatu tidak berjalan seperti yang diharapkan, Anda dapat dengan mudah mengembalikan situs ke versi sebelumnya.

     

  4. Menjaga Kontinuitas Bisnis

    Bagi bisnis online, memiliki website yang memiliki uptime tinggi sangat penting. Karena misalnya terjadi kesalahan dan website harus diperbaiki untuk jangka waktu yang lama dapat berdampak negatif pada reputasi, total traffic, dan konversi pada website. Dengan backup yang teratur, pemilik website dapat memulihkan situs dengan cepat dan meminimalkan gangguan operasional. Ini membantu memastikan bahwa bisnis online tetap berjalan lancar meskipun menghadapi situasi yang tidak terduga.

 

5 Rekomendasi plugin backup WordPress 

Setelah mengetahui kenapa backup itu penting, berikut ini adalah rekomendasi beberapa plugin backup yang bisa digunakan untuk WordPress.

 

  1. UpdraftPlus
     

    UpdraftPlus adalah salah satu plugin backup WordPress yang paling populer dengan lebih dari 3 juta instalasi aktif. Plugin ini memungkinkan pengguna untuk melakukan backup dan memulihkan WordPress dengan mudah. Plugin ini memiliki antarmuka pengguna yang ramah dan intuitif, kemampuan untuk mengatur jadwal backup otomatis, dan fleksibilitas dalam memilih penyimpanan di cloud seperti Google Drive, Dropbox, atau Amazon S3.

    Selain itu, UpdraftPlus juga mendukung fitur pemulihan yang cepat dan dapat mengelola backup untuk berbagai elemen seperti database, tema, plugin, dan file lainnya. UpdraftPlus tersedia dalam versi gratis dan berbayar. Versi gratisnya menawarkan fungsi backup dan pemulihan dasar, sementara versi berbayar memberikan fitur lanjutan seperti incremental backup dan layanan dukungan pelanggan

     

  2. Duplicator
     

    Plugin Duplicator adalah sebuah plugin backup dan migrasi WordPress yang populer. Plugin ini memungkinkan pengguna untuk membuat salinan lengkap dari website WordPress mereka, termasuk file, database, dan data konfigurasi. Kelebihan utama dari Duplicator adalah kemampuannya untuk melakukan migrasi situs dengan mudah dari satu server ke server lain atau bahkan ke lokal.

    Dengan lebih dari 1 juta instalasi aktif, plugin ini juga menawarkan fitur pemulihan yang cepat dan aman, serta kompresi file yang membantu menghemat ruang penyimpanan. Duplicator tersedia dalam versi gratis dan berbayar. Versi gratisnya menyediakan fitur dasar untuk backup dan migrasi, sedangkan versi berbayar memberikan fitur tambahan seperti jadwal backup otomatis, dukungan prioritas, dan fitur migrasi yang lebih canggih.

     

  3. WP STAGING
     

    WP STAGING adalah sebuah plugin WordPress yang digunakan untuk membuat situs staging atau salinan pengembangan situs secara terpisah. Plugin ini memungkinkan pengguna untuk menguji perubahan, pembaruan, atau eksperimen pada situs staging sebelum mengaplikasikannya ke situs utama. Selain itu plugin ini juga bisa membuat salinan persis website berupa backup yang bisa di-restore kapan saja.

    Kelebihan utama WP STAGING adalah user interface yang mudah digunakan, lebih cepat dalam membuat salinan staging maupun backup, serta kemampuannya untuk menyinkronkan perubahan antara situs staging dan situs utama dengan cepat. WP STAGING tersedia dalam versi gratis dan berbayar. Versi gratisnya menyediakan fitur dasar untuk membuat situs staging, sementara versi berbayar memberikan fitur tambahan seperti dukungan prioritas, migrasi situs staging, dan otomatisasi.

     

  4. BackWPup
     

    BackWPup adalah sebuah plugin backup WordPress yang memberikan kemudahan dan fleksibilitas dalam membuat dan mengelola backup situs. Plugin ini memungkinkan pengguna untuk melakukan backup lengkap atau selektif terhadap file, database, atau objek khusus lainnya. Kelebihan utama BackWPup adalah kemampuannya untuk menyimpan backup di berbagai penyimpanan seperti Dropbox, Google Drive, FTP, maupun penyimpanan eksternal.

    Plugin ini juga mendukung jadwal backup otomatis, memungkinkan pengguna untuk mengatur frekuensi backup yang diinginkan. BackWPup dapat digunakan secara gratis, dengan opsi untuk meningkatkan ke versi berbayar yang menyediakan fitur tambahan seperti pemulihan cepat, dukungan prioritas, dan pemantauan status backup.

     

  5. JetBackup
     

    JetBackup adalah sebuah plugin backup dan pemulihan canggih untuk situs WordPress. Plugin ini memberikan kemudahan dan keandalan dalam membuat dan mengelola salinan cadangan situs. JetBackup menawarkan fitur-fitur seperti one-click backup, serta penyimpanan fleksibel dengan dukungan untuk penyimpanan lokal atau penyimpanan cloud populer seperti Google Drive, Dropbox, dan Amazon S3.

    Kelebihan utama JetBackup adalah waktu restore yang lebih cepat, dukungan untuk incremental backup yang menghemat ruang penyimpanan, dan fitur pemulihan yang sangat fleksibel. JetBackup tersedia dalam versi gratis dan versi berbayar. Salah satu perbedaan antara versi gratis dan berbayar salah satunya adalah fitur backup terjadwal yang hanya bisa digunakan dengan versi premium. Serta fitur-fitur tambahan lainnya seperti instant restore, integrasi dengan sistem manajemen hosting, dan layanan dukungan pelanggan.

 

Lindungi website dengan backup

Backup merupakan salah satu langkah penting yang dapat dilakukan untuk melindungi data website. Dengan menggunakan bantuan plugin, kamu dapat dengan mudah dan efisien membuat salinan cadangan website, melindungi data dan file pada website, sehingga jika terjadi hal yang tidak diinginkan website dapat dikembalikan ke keadaan yang sudah ter-backup sebelumnya.

 

Plugin backup WordPress menawarkan kemudahan penggunaan, fleksibilitas dalam memilih penyimpanan, dan fitur-fitur lainnya yang dapat membantu dan mempermudah pengelolaan backup. Dari UpdraftPlus hingga Duplicator, WP Staging, BackWPup, dan JetBackup, ada banyak pilihan plugin backup WordPress yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan. Selain menggunakan plugin kamu juga akan memiliki opsi backup lainnya jika menggunakan layanan NEO Web Hosting dari Biznet Gio.

 

Layanan hosting serba gratis dari Biznet Gio ini dilengkapi fitur backup dua layer dengan menggunakan built-in backup cPanel dan Acronis Backup. Backup dengan cPanel bisa dieksekusi secara mandiri oleh pengguna. Serta Acronis Backup, fitur daily backup yang akan secara otomatis menyinkronkan backup secara harian.

 

NEO Web Hosting merupakan salah satu produk hosting yang serba Free, Unlimited, dan Anti Lelet dengan Bandwidth gratis up to 10 Gbps. Dengan harga mulai dari Rp20.000 per bulan kamu sudah mendapatkan fitur-fitur canggih, mulai dari LiteSpeed Enterprise, WordPress Toolkit, Softaculous, Acronis hingga fitur SSL Gratis yang menjamin seluruh informasi dan data pribadi kamu aman dengan jaringan yang terenkripsi. Kunjungi Portal Biznet Gio sekarang juga. Hubungi tim support Biznet Gio jika ada pertanyaan lebih lanjut melalui email ke support@biznetgio.com