news image
news September 4, 2017

Seiring dengan pesatnya perkembangan industri digital di Indonesia. Tuntutan keamanan informasi yang digunakan dalam transaksi online juga semakin tinggi. Meningkatnya aktifitas transaksi keuangan dan semakin banyaknya kasus pencurian identitas yang dilakukan oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab dapat merugikan konsumen dan pelaku usaha secara langsung.

PCI DSS (Payment Card Industry Data Security Standard) adalah sebuah standar keamanan yang di desain dan dikelola oleh PCI SSC untuk memastikan bahwa seluruh perusahaan yang menerima data dan informasi kartu kredit telah menerapkan standar keamanan sesuai dengan ketentuan di lingkungan usaha mereka. Penerapan standar PCI DSS menjadi salah satu solusi untuk dapat mengurangi risiko terjadinya pencurian identitas, kebocoran data pelanggan dan meningkatkan standar keamanan di lingkungan pelaku usaha. Menjadi sangat penting bagi para pelaku usaha digital memiliki sertifikasi PCI DSS dalam mendukung kenyamanan customer anda dalam melakukan transaksi. Berikut adalah beberapa alasan mengapa PCI DSS sangat penting untuk menjalankan usaha anda di industri digital :

Menjaga Keamanan Data Transaksi

Setiap perusahaan memiliki informasi dan data yang sangat credential dimana itu merupakan aset yang penting. Dengan meningkatnya serangan cyber dan pencurian data, setiap perusahaan harus memilih infrastruktur yang sudah memiliki sertifikasi keamanan untuk mencegah hal-hal tersebut. Mengamankan sistem dan data tentu saja dimulai dari pemilihan infrastruktur server. Dengan infrastruktur yang sudah tersertifikasi PCI DSS, Anda dapat mempercayai keamanan server untuk menjaga keamanan data-data pegawai dan customer Anda. Karena tujuan utama dari sertifikasi PCI DSS adalah untuk melindungi data-data transaksional dari para hacker dan pencuri.

Meningkatkan Kepercayaan Pelanggan

Maukah seseorang bertransaksi jika mengetahui ada kemungkinan data dan informasi kartu kredit bisa dicuri? Tentu tidak. Perusahaan tidak akan mau mengambil resiko untuk menempatkan data perusahaan dan konsumen di suatu tempat yang tidak memiliki standarisasi keamanan yang diakui. Dengan sertifikasi PCI DSS hal ini dapat menunjukkan keseriusan suatu perusahaan untuk selalu menjaga keamanan data konsumen sehingga mereka pun dapat mempercayai bisnis Anda. Ingat, jika Anda gagal melindungi data konsumen, Anda akan dikenai tuntutan hukum dan denda.

Standar Keamanan Tinggi di Lingkungan Usaha

Beberapa perusahaan mungkin mengira dengan mengunci pintu kantor saja sudah dapat dikatakan aman. Padahal masih banyak prosedur-prosedur standar keamanan seperti laptop yang harus selalu terkunci jika ditinggal atau hal lain yang tidak diperhatikan secara detail oleh karyawannya. Dengan PCI DSS, semua prosedur keamanan perusahaan sudah diatur melalui poin-poin yang sudah tertulis. Dengan adanya standar keamanan ini, dapat memperkecil terjadinya kesalahan yang dapat berakibat fatal pada keamanan data perusahaan.

Biznet GIO Cloud merupakan penyedia layanan cloud computing pertama di Indonesia yang mendapatkan sertifikasi PCI DSS sehingga dapat memberikan jaminan privasi data perusahaan dan konsumen anda dari sisi infrastruktur. Untuk mendapatkan informasi layanan Biznet Gio Cloud, segera klik link berikut ini www.biznetgio.com